Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kota Batam, Muamir Muim Syam foto bersama pengurus Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) PKB se-Kota Batam. (Foto: Wis)
INSPIRASIKEPRI.COM | BATAM - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kota Batam, Muamir Muim Syam melantik pengurus Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) se-Kota Batam sekaligus penyerahan SK Ketua PAC di seluruh Kecamatan Kota Batam.
Kegiatan tersebut digelar di Aula Hotel PIH, Kota Batam, pada Sabtu (16/4/2022) yang dihadiri oleh Ketua DPC PKB Kota Batam, Muamir Muim Syam, Sekretaris DPC PKB Kota Batam, Ikhwan Nasai, seluruh jajaran DPC PKB Kota Batam dan seluruh anggota Fraksi PKB DPRD Kota Batam.
Ketua DPC PKB Kota Batam, Muamir Muim Syam mengatakan, bahwa kegiatan hari ini pihaknya melantik seluruh DPRt PKB Kelurahan se-kota Batam dan menyerahkan SK kepada Ketua PAC di seluruh Kecamatan Kota Batam.
"Alhamdulillah, hari ini kami laksanakan pelantikan kepengurusan DPRt. SK ini saya berikan kepada seluruh Ketua DPAC," kata Muamir.
Selain melantik kepengurusan DPRt, pihaknya juga menyerahkan SK terhadap beberapa DPRt di kawasan hinterland yang dilakukan pada lokasi yang berbeda.
"Untuk DPRt di kawasan hinterland, diserahkan kepada Ketua DPAC Galang, Bulang dan Belakang Padang dan dilakukan pada lokasi yang berbeda," jelasnya.
Struktur pengurusan baru ini diharapkan dapat meningkatkan harapan PKB untuk kemenangan di tingkat legislatif maupun eksekutif di Kota Batam, Provinsi maupun di tingkat nasional.
"Saya harapkan seluruh Ketua DPAC dan DPRt dapat menjadi ujung tombak perjuangan PKB untuk di seluruh Kecamatan dan Kelurahan di Kota Batam. Sehingga PKB dapat memenangkan kontestasi yang akan berlangsung pada 2024 mendatang," tutupnya.
Sekretaris DPC PKB Kota Batam, Ikhwan NasaiDitempat yang sama, Sekretaris DPC PKB Kota Batam, Ikhwan Nasai mengatakan, kegiatan hari ini yakni pelantikan ranting PKB se-Kota Batam yang diikuti 64 ranting dari 12 Kecamatan yang ada.
Dalam pelantikan tersebut juga dilaksanakan penyerahan SK kepada para pengurus ranting melalui para Ketua di PAC.
Dijelaskan Ikhwan, khusus untuk di Hinterland seperti di Kecamatan Galang, Bulang dan Belakang Padang untuk masing-masing ketua ranting tidak diundang pada kegiatan ini.
"Karena persoalan jarak, jadi khusus di Hinterland kita tidak undang. Untuk SK kita serahkan kepada para ketua PAC, sehingga untuk pelantikan akan di gelar di masing-masing PAC di kawasan Hinterland tersebut," ungkapnya.
Ikhwan menambahkan, target DPC Partai PKB Kota Batam tahun ini harus sudah dapat terbentuk anak ranting se-Kota Batam. Jadi ranting ini dibentuk disetiap RT/RW.
"Harapannya kepada anak ranting yang baru saja dilantik dapat merangkul semua tokoh agama dan elemen masyarakat. Tidak meninggalkan minoritas dan yang telah menjadi minoritas harus tetap dirangkul karena PKB bersifat nasionalis," tutupnya. (Wis)